Now you can Subscribe using RSS

Submit your Email

Selasa, 05 Juli 2016

Cara Mengukur Performance Blog dan Website Kita.

Unknown
How many speed value your blog ?
Pada dasarnya setiap orang memiliki persepsi yang berdeba tentang hal ini. karena setiap orang memiliki tujuan yang berbeda beda untuk blogging. ada yang memang tujuannya hanya sekedar sharing apa yang mereka punya, baik cerita, tips, saran - saran, ada juga sebagai media propaganda dengan tujuan tertentu.

Tapi ada juga, seseorang ngeblog yang niatnya untuk mencari pundi pundi rupiah, nah buat kamu yang niat untuk mencoba google adsense atau mungkin sekedar mau tau berapa sih kecepatan blog kamu, atau apakah sudah termasuk blog yang friendly atau belum ? nah disini saya mau sharing hasil searching sana sini dan tanya sama para mastah, dan ada tiga tips yang saya mau sharing ke kalian untuk mengecek performance blog kita saat ini.

Pertama, Mobile Friendly Tester
disini blog kamu akan dinilai sama mbah google developer apakah blog atau website kamu sudah mobile friendly atau belum kalau di browsing menggunakan mobile phone, kalau penilaiannya kurang baik akan di informasikan tentang weakness blog kamu yang perlu kamu perbaiki, kita bisa test blog kita di google mobile friendly tester

Google Mobile Friendly Tester

disini kita bisa melihat kalau tampilan atau kualitas blog atau website kita sudah mobile friendly atau belum, yang saya fahami disini yang di maksud mobile friendly tentu loading speednya bagus, baiknya tidak banyak embel embel plugin segala macem, tentu akan membuat blog kita semakin cepat.

Kedua, Page Speed Insights
disini masih bersama mbah google developer yang  akan menganalisa kondisi blog kamu secara performance apakah sudah baik atau belum dengan nilai skala 100, disini tidak ada nilai yang mutlak mendapatkan nilai 100 karena nilai diatas 80 juga sudah bagus, untuk mengecek blog kamu bisa pakai ini. Google Developer, Page Speed Insights

Google Developer Page Speed Insights
ini bukan blog saya, sengaja cari contoh yang scorenya tinggi.



saya rasa gambar diatas sudah menampilkan cukup banyak informasi, dari skor yang kita punya, dan beberapa saran tentang blog kita apakah perlu diperbaiki lagi atau tidak, dan info passed rules artinya blog kita sudah sesuai dengan standard yang ditetapkan oleh mbah google.

Ketiga, GTmetrix.com
disini tidak jauh berbeda dengan google developer page speed insights, tapi menurut saya, di web ini analisanya jauh lebih resmi, dan apabila ada pict dalam blog kita bermasalah seperti oversize, atau browser catching problem, link gambarnya dikasih detail, secara penilaian pribadi ini jauh lebih rinci untuk analisa, tapi yang mana saja recommended kok. berikut SS nya.

GTmetrix speed analyze

Dari gambar diatas menurut saya sudah cukup rinci, dari "green square" yang marking, kita bisa melihat secara jelas informasi singkat dan untuk "Red Square" adalah rincian informasi yang menjadi PR kita untuk diperbaiki agar blog performance meningkat. dan hasil analisa dari web GTmetrix ini, untuk penilaian blog saya bisa dibilang tingkat menengah dengan speed 3.6 detik untuk membuka semua isi tampilan blog, nah bagaimana dengan blog kamu ? ayo coba sekarang.

Selamat mencoba. 
Terimakasih banyak.


Unknown / Author & Editor

Thank you for coming to my blog, hopefully this article can be useful for you, please give some advise to us for better in the future on comment box, thank you very much

Coprights @ 2016, Blogger Templates Designed By Templateism | Distributed By Gooyaabi Templates